Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

PPT Teks Berita Materi Bahasa Indonesia

Apa yang dimaksud dengan teks berita ?

Berita adalah informasi seputar peristiwa (luar biasa) yang terjadi pada suatu waktu (aktual). 

Teks berita adalah teks yang berisi informasi suatu peristiwa atau kejadian secara fakual  atau berdasarkan kenyataan.

Ciri-Ciri Teks Berita

  • Faktual dan objektif, yakni peristiwa  yang diberitakan mengandung kebenaran atau merupakan  sesuatu yang benar terjadi, bukan opini atau gagasan penulis.
  • Aktual, yakni peristiwa yang diberitakan masih segar atau baru terjadi, bukan peristiwa lampau.
  • Kronologis, yakni penyajian alur peristiwa dilakukan secara berurutan.
  • Bahasa mudah dipahami, yakni menggunakan kalimat yang singkat, padat, dan jelas.

Unsur-Unsur Teks Berita 

  • APA (Peristiwa yang terjadi/diberitakan)
  • DI MANA (Tempat terjadinya peristiwa yang diberitakan)
  • KAPAN (Waktu terjadinya peristiwa yang diberitakan)
  • SIAPA (Pihak/pelaku/tokoh yang terlibat dalam peristiwa yang diberitakan)
  • MENGAPA (Alasan/penyebab terjadinya peristiwa yang diberitakan)
  • BAGAIMANA (Cara atau proses terjadinya peristiwa yang diberitakan)

Struktur Teks Berita

  1. Kepala berita (headline), yakni judul berita utama.
  2. Teras Berita  (lead) merupakan pembuka yang berisi intisari berita (memuat beberapa poin ADiKSiMBa)
  3. Tubuh (body), yakni bagian isi uraian lengkap yang menjelaskan seluruh unsur ADiKSiMBa.
  4. Kaki Berita (leg), yakni bagian penutup yang berupa simpulan atau penegasan ulang.

Unsur Kebahasaan Teks Berita

  1. Menggunakan kata kerja pewarta.
  2. Mengunakan kata keterangan waktu lampau.
  3. Menggunakan kutipan langsung dan tidak   langsung.
  4. Menggunakan bahasa baku, netral, dan objektif.
  5. Mengunakan makna denotatif.

Contoh Teks Berita

Judul (Headline):
"Kebakaran Hutan Melanda Taman Nasional Gunung XYZ"

Teras Berita (Lead):
Taman Nasional Gunung XYZ dilanda bencana kebakaran hutan yang mengancam flora dan fauna langka di wilayah tersebut. Peristiwa ini terjadi hari ini, pukul 09.00 pagi, dan telah menyebabkan kepanikan di kalangan penduduk setempat serta petugas pemadam kebakaran.

Tubuh Berita (Body):
Kebakaran hutan yang melanda Taman Nasional Gunung XYZ ini berawal dari sebuah kejadian yang tercatat pada pukul 08.30 pagi. Api pertama kali terlihat oleh seorang pendaki yang sedang melakukan pendakian ke puncak gunung. Beliau segera memberikan laporan kepada pihak berwenang, yang kemudian segera mengirim tim pemadam kebakaran ke lokasi.

Tim pemadam kebakaran, dibantu oleh relawan dan personel dari badan konservasi alam, telah berjuang keras untuk memadamkan api yang terus merambat dengan cepat. Kondisi cuaca yang kering dan angin kencang telah menyulitkan upaya pemadaman, dan hingga saat ini, api masih belum sepenuhnya berhasil dikendalikan.

Pihak berwenang telah memerintahkan evakuasi warga yang tinggal di sekitar Taman Nasional Gunung XYZ untuk menghindari potensi bahaya. Sementara itu, penyelidikan sedang dilakukan untuk menentukan penyebab pasti dari kebakaran ini.

Kaki Berita (Leg):
Kebakaran hutan yang melanda Taman Nasional Gunung XYZ menjadi perhatian serius bagi pemerintah dan organisasi lingkungan. Upaya pemadaman terus dilakukan, sambil mengharapkan cuaca yang lebih mendukung. Kami akan terus memberikan informasi terbaru seiring berjalannya perkembangan situasi.

Link Download PPT Teks Berita ada di bawah ini: